Nah, kalau kamu bingung harus memulai dari mana, jangan khawatir. Berikut lima cara mudah yang bisa membantu kamu dalam mengelola keuangan.
- Catat semua pengeluaran
Langkah pertama yang paling mudah sekaligus menantang adalah mencatat semua pengeluaran setiap hari. Sekecil apapun nominalnya, pastikan kamu tetap mencatatnya. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui pengeluaran mana yang menjadi sumber boros dan hal apa yang perlu ditambah alokasinya.
Agar lebih praktis, manfaatkan saja aplikasi perencanaan keuangan gratis yang tersedia di Apple Store dan Google Play Store. Rajin-rajinlah mencatat untuk memonitor kondisi kesehatan keuangan serta memantau setiap perkembangannya. - Buat daftar keinginan
Menabung tanpa target yang jelas atau tujuan yang spesifik tentunya akan menimbulkan kebingungan. Sebab, kamu tidak akan tahu berapa jumlah dana yang harus dikumpulkan atau bagaimana cara memulainya. Pada akhirnya, uang yang disisihkan hanya sekadarnya. Kegiatan menabung pun akan berakhir begitu saja.
Itulah sebabnya kamu harus membuat daftar keinginan sebagai target keuangan. Misalnya saja, kamu ingin berlibur keliling Eropa atau membeli rumah pertama. Setelah itu, cari tahu berapa uang yang dikumpulkan untuk membeli tiket pesawat dari jauh hari atau membayar uang muka pembelian rumah. Target yang spesifik akan membantumu untuk fokus dalam mengelola keuangan pribadi. Kesehatan keuangan pun bisa lebih terkendali. - Buat tempat tabungan tersembunyi
Selain menabung di bank, manfaatkan benda atau sudut di rumahmu sebagai alternatif tempat menabung. Misalnya, kamu bisa menaruh uang receh setiap malam di toples atau laci. Jika dilakukan terus-menerus selama satu tahun, tentunya semua uang tersebut akan berubah menjadi semacam harta karun tersembunyi. Kebiasaan ini bisa menjadi cara kreatif untuk mengumpulkan kekayaan secara perlahan, tetapi pasti. - Hindari inflasi gaya hidup
Setinggi apa pun kenaikan gaji, jika pengeluaran lebih besar dari pendapatan, artinya gaya hidup berada di luar kemampuan finansial. Ingat, memiliki banyak uang tidak selalu menjamin stabilitas keuangan.
Maka dari itu, kamu harus menghindari inflasi gaya hidup dengan menerapkan gaya hidup minimalis. Hidup sederhana akan membantu menjauhkan kamu dari perilaku konsumtif, seperti belanja baju. Coba alihkan anggaran belanja tersebut ke hal yang lebih bijak, seperti investasi dana pendidikan anak atau dana pensiun. - Jangan lupa berinvestasi
Belanja, nongkrong, dan berlibur merupakan kebiasaan-kebiasaan yang bisa mengganggu kesehatan finansial. Agar terhindar dari masalah keuangan, ada baiknya kamu mulai berinvestasi dan menjadikannya sebagai bagian dari gaya hidup.
Ada berbagai pilihan investasi yang aman dan praktis. Salah satu di antaranya adalah asuransi unit link. Produk ini menawarkan dua manfaat, yaitu sebagai sarana investasi sekaligus perlindungan terhadap berbagai risiko kehidupan, seperti sakit kronis, cacat permanen, atau bahkan meninggal dunia.
Sun Life Indonesia memiliki berbagai produk unit link yang disesuaikan dengan kebutuhan, perencanaan, dan tujuan masa depan. Kamu bisa menentukan sendiri jumlah proteksi dan investasi yang diinginkan demi mewujudkan kemapanan finansial.